Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Mohon Dibantu, Cita Citata Tanya Balajaer Itu Apa?

Kamis, 11 Mei 2017 – 15:31 WIB
Mohon Dibantu, Cita Citata Tanya Balajaer Itu Apa? - JPNN.COM
Cita Citata saat merilis single anyarnya berjudul NYCita yang beraliran RnB di Epichentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (17/4). FOTO: Natalie Saroh/JPNN

jpnn.com - Cita Citata mengaku tidak tahu apa itu balajaer. Pelantun lagu Goyang Dumang ini bertanya lantaran penasaran dengan netizen yang berkomentar di kolom Instagram-nya.

Di mana netizen mengingatkan Cita agar berhati-hati dengan balajaer, sebutan nama fans militan Ayu Ting Ting.

"Anyway, Balajaer itu apa? Nggak ngerti sumpeeh," tanya Cita dalam posting-an Instagram miliknya, Kamis (11/5).

Netizen lantas membantu menjawab pertanyaan Cita dengan beragam.

"Balajaer itu makhluk ajaib seng iso datang dan pergi di akun orang seketika. Artis sama fans nggK beda jauh. Kalau fans nya rusuh apalagi artisnya tambah rusuk," ujar akun Viona.

"Balajaeritu makhluk-makhluk amis dan ganas yang menyerang siapa saj tanpa gak tahu malu, sama kayak junbjungannya yang gak tahu malu," jawab Icha.

"Balajaer selalu bikin rusuh di setiap postingan artis lain," kata Shanazmut.(chi/jpnn)

Cita Citata mengaku tidak tahu apa itu balajaer. Pelantun lagu Goyang Dumang ini bertanya lantaran penasaran dengan netizen yang berkomentar di kolom

Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News