Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Mourinho: Sakit Hati Bakal Jadi Motivasi Falcao

Minggu, 19 Juli 2015 – 21:51 WIB
Mourinho: Sakit Hati Bakal Jadi Motivasi Falcao - JPNN.COM
chelsea.com

jpnn.com - LONDON – Jose Mourinho optimistis dengan kemampuan Radamel Falcao. Menurut Mourinho, bomber berjuluk Si Macan itu bakal membuktikan tajinya bersama Chelsea mulai musim mendatang.

Mourinho mengatakan, Falcao akan membuktikan anggapan banyak orang yang menyebutkan kemampuannya sudah habis. Musim lalu, Falcao hanya bisa mencetak empat gol dalam 29 laga bersama Manchester United.

“Itu akan menjadi motivasinya. Ketika Anda bukan pemain top, Anda tak akan pernah merasakan frustrasi. Saat Anda pemain hebat, Anda harus hidup dengan hal itu sepanjang karir dan mesti beradaptasi,” terang Mourinho sebagaimana dilansir laman Goal, Minggu (19/7).

“Kami bisa merasakan frustrasinya. Dia tak bahagia karena publik Inggris menganggapnya tidak bagus. Motivasinya di situ. Dia kehilangan uang setelah bergabung dengan kami. Dia tak ingin mendengar tawaran lain,” tegas mantan pelatih Inter Milan tersebut. (jos/jpnn)

LONDON – Jose Mourinho optimistis dengan kemampuan Radamel Falcao. Menurut Mourinho, bomber berjuluk Si Macan itu bakal membuktikan tajinya

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News