Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Nadal Siap Tempur di Australia Open

Sabtu, 20 Desember 2014 – 18:34 WIB
Nadal Siap Tempur di Australia Open - JPNN.COM
Rafael Nadal Siap Tempur di Australia Open

jpnn.com - MALLORCA - Rafael Nadal mengaku berada dalam kondisi prima untuk berlaga di Grand Slam seri Australia Open, Januari 2015 mendatang. Petenis asal Spanyol itu mengaku, proses recovery usai menjalani operasi usus buntu berlangsung maksimal.

Nadal bahkan sudah menjalani latihan intensif untuk menyambut Grand Slam pembuka musim 2015 itu. Pemilik 14 gelar juara Grand Slam itu bertekad memulihkan nama besarnya yang sempat meredup musim lalu.

“Operasi usus buntu saya berjalan bagus. Tidak ada masalah lagi. Saya bisa berlatih dalam waktu yang lama dengan intensitas yang tinggi,” terang Nadal di laman Sky Tennis, Sabtu (20/12).

Nadal juga bertekad bisa memperbaiki catatannya di Australia Open. Hingga kini, petenis berusia 28 tahun itu baru sekali menjuarai Australia Open. Padahal, Nadal bisa berulang kali menjuarai Grand Slam lainnya.

“Hal utama bagi saya adalah bisa bekerja keras selama beberapa pekan ke depan. Saya yakin, level intensitas dan kompetisi akan sangat membantu bagi saya,” tegas Nadal. (jos/jpnn)

MALLORCA - Rafael Nadal mengaku berada dalam kondisi prima untuk berlaga di Grand Slam seri Australia Open, Januari 2015 mendatang. Petenis asal

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News