Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Napi Itu Kabur dari Nusakambangan Pakai Motor Bebek!

Minggu, 03 Juli 2016 – 05:48 WIB
Napi Itu Kabur dari Nusakambangan Pakai Motor Bebek! - JPNN.COM
Ilustrasi. Pixabay.com

jpnn.com - CILACAP - Keangkeran penjara-penjara di Pulau Nusakambangan, Cilacap tercoreng dengan ulah Saman Hasan Zadeh Leili alias Messi, 30. Terpidana 12 tahun kasus narkoba asal Turki itu berhasil melarikan diri Lapas Besi yang ada di pulau selatan Jawa itu. Modusnya, dia mengenakan seragam petugas. 

Berdasarkan informasi yang dihimpun Radar Banyumas (JPNN Group), Saman tak kabur melalui jalur tikus. Tapi dia justru melewati gerbang utama Pulau Nusakambangan, Dermaga Wijayapura yang seharusnya mendapatkan penjagaan sangat ketat.

Koordinator Kalapas Se-Nusakambangan Abdul Aris, mengatakan dalam upayanya melarikan diri Saman memakai baju dan celana petugas lapas. 

Aris mengaku, dengan menyamar sebagai petugas, Saman berhasil mengelabui anak buahnya. Petugas sama sekali tidak mencurigai Saman yang meninggalkan Lapas Besi dengan sepeda motor jenis bebek. Apalagi waktu itu, wajah Saman juga tak mudah dikenali, karena memakai masker serta helm. 

"Pelarian Saman ini, dengan cara menggunakan seragam petugas lapas. Ia memang melawati Wijayapura, itu terekam di CCTV jam 11.23," ungkapnya melalui sambungan telepon, Jumat (1/7).

Saman seperti diketahi adalah tahanan pendamping yang dipercaya melakukan kegiatan tertentu di luar Lapas karena dinilai berkelakuan baik.

Aris mengatakan, pihak lapas akan melakukan penyelidikan terhadap kejadian ini. Aris memang tak menyebut, apakah pemeriksaan yang ia maksud untuk mendalami apakah ada keterlibatan oknum-oknum tertentu. 

Dia hanya menyatakan penyelesaian teknis diserahkan ke Lapas Besi. "Dari kantor pemeriksaan," jawabnya singkat. (tyo/gus/ziz/acd)

CILACAP - Keangkeran penjara-penjara di Pulau Nusakambangan, Cilacap tercoreng dengan ulah Saman Hasan Zadeh Leili alias Messi, 30. Terpidana 12

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close