Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Neraca Pembayaran Surplus USD 5,4 Miliar

Minggu, 10 Februari 2019 – 01:40 WIB
Neraca Pembayaran Surplus USD 5,4 Miliar - JPNN.COM
Mata uang rupiah Indonesia (IDR) dan dolar Amerika Serikat (USD). Foto/ilustrasi: Ayatollah Antoni/JPNN.Com

jpnn.com, JAKARTA - Neraca pembayaran Indonesia (NPI) pada triwulan keempat 2018 surplus USD 5,4 miliar.

Surplus NPI tersebut ditopang peningkatan transaksi modal dan finansial.

Dengan perkembangan tersebut, posisi cadangan devisa akhir Desember 2018 meningkat menjadi USD 120,7 miliar.

Direktur Eksekutif Kepala Departemen Statistik Bank Indonesia (BI) Yati Kurniati menuturkan, surplus transaksi modal itu mencerminkan tingginya kepercayaan investor pada perekonomian domestik.

Surplus transaksi modal dan finansial tercatat USD 15,7 miliar, meningkat signifikan dari sebelumnya USD 3,9 miliar.

’’Membaiknya kinerja investasi portofolio seiring dengan masuknya dana asing pada aset domestik,’’ kata Yati, Jumat (8/2).

Defisit neraca transaksi berjalan (CAD) pada triwulan keempat 2018 tercatat USD 9,1 miliar atau 3,57 persen dari PDB.

Angka itu lebih tinggi daripada triwulan sebelumnya USD 8,6 miliar atau 3,28 persen PDB. (vir/nis/c14/oki)

Neraca pembayaran Indonesia (NPI) pada triwulan keempat 2018 surplus USD 5,4 miliar.

Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close