Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ngakunya Masih Cinta Suami, Tapi Andi Soraya Ngotot Cerai, Alasannya...

Kamis, 10 September 2015 – 06:08 WIB
Ngakunya Masih Cinta Suami, Tapi Andi Soraya Ngotot Cerai, Alasannya... - JPNN.COM
Andi Soraya.

jpnn.com - SETELAH sempat menghindar, Andi Soraya akhirnya bicara soal perceraiannya. Andy mengaku sudah mantap untuk mengakhiri rumah tangganya dengan Rudi Sutopo di Pengadilan Agama (PA), Jakarta Selatan. 

Artis dan model yang sebelumnya gagal membangun rumah tangga bersama Ahmad Kurnia Wibawa ini pun enggan melewati proses mediasi. Andi menutup rapat-rapat pintu mediasi yang nantinya dilakukan di pengadilan maupun di luar pengadilan.

”Kalau bisa jangan ada mediasi-mediasi karena kita sendiri sudah sepakat,” ujar Andi usai menjadi bintang tamu program Hitam Putih di studio Hanggar, MT haryono, Jakarta selatan, Selasa (8/9) malam.

Andi pun tidak mau perceraiannya kali ini menjadi konsumsi publik. Dirinya berharap masyarakat mengerti akan posisinya sebagai seorang istri dan ibu yang menjaga nama baik dirinya, keluarganya dan anaknya. 

Biar bagaimanapun, terang Andi, dirinya tidak mau membuka aib suami dan dirinya sendiri. 

”Pasti ada masalah rumah tangga. Tapi saya nggak mau dibuka di publik. Saya jaga nama baik Rudi dan perasaan anak saya. Bagamanapun juga biarkan itu menjadi misteri kami berdua. Itukan hubungan rumah tangga, jadi dilarang buka aib,” katanya lantas tersenyum. 

Sebagai seorang istri, perceraian ini memang cukup berat. Apalagi dirinya masih mencintai suaminya. 

”Saya menikah itu bukan untuk bercerai. Saya mencintai dia dan bukan karena hal lain. Saya ingin dedikasikan hidup saya mencari pahala untuk suami. Keluarga utuh. Tapi perjalanan hidup tak seperti saya harapkan,” akunya. (ash)

SETELAH sempat menghindar, Andi Soraya akhirnya bicara soal perceraiannya. Andy mengaku sudah mantap untuk mengakhiri rumah tangganya dengan Rudi

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close