Nikmatilah..15 Klub Raksasa Eropa Adu Kekuatan di ICC 2017
jpnn.com, JAKARTA - Ajang pramusim bergengsi International Champions Cup (ICC) 2017 telah dimulai sejak Selasa (18/7) kemarin. Meski bukan laga resmi, ICC masih dinantikan penggila sepak bola. Salah satu sebabnya karena turnamen ini melibatkan tim-tim papan atas Eropa.
Tahun ini, ICC merupakan edisi kelima. Sebanyak 15 klub ambil bagian dengan tiga negara tuan rumah. Paris Saint Germain, Juventus, AS Roma, Barcelona, Real Madrid, Manchester City, Manchester United, dan Tottenham Hotspur ada di 'grup' Amerika Serikat.
Kemudian Bayern Muenchen, Borussia Dortmund, Inter Milan, AC Milan, Lyon, dan Arsenal di grup Tiongkok. Bayern dan Inter Milan kembali satu grup di Singapura bersama Chelsea.
ICC tahun ini telah dibuka dengan kekalahan 1-3 AC Milan dari Dortmund. Ajang ini akan berlangsung hingga akhir Juli ini. (adk/jpnn)