Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Okan Cornelius Sengaja Batasi Tamu Undangan

Minggu, 11 Februari 2018 – 20:44 WIB
Okan Cornelius Sengaja Batasi Tamu Undangan - JPNN.COM
Okan Cornelius dan istrinya, Mey Lee Sachi. Foto: Instagram

jpnn.com, JAKARTA - Aktor Okan Cornelius resmi melepas status duda dengan menikahi sang kekasih, Mey Lee di kawasan Ancol, Jakarta Utara, Sabtu (10/2).

Namun, di hari bahagianya itu, Okan sengaja tak mengundang teman-teman dari kalangan selebritas.

Pemain film Hantu Aborsi itu memilih menggelar pesta terbatas bertema garden party.

"Konsepnya memang dinner keluarga, dinner table bukan kaya party gitu, bukan kayak pernikahan biasanya. Jadi, hanya dua keluarga dipertemukan," jelas Okan saat ditemui di kawasan Ancol, Jakarta Utara.

Mantan suami Viviane itu juga merasa kalau lokasi pernikahan yang dipilih tidak memungkinkan menerima banyak tamu.

"Tempatnya juga sangat terbatas banget. Kalau diundang semua gue hitung-hitung ada 800-an (orang-red), kan enggak cukup kursinya," jelasnya.

"Ya jadi memang sama sekali enggak (undang-red). Karena kan hubungan sama mereka sangat dekat semua jadi biar fair," sambungnya. (mg7/jpnn)

Aktor Okan Cornelius resmi melepas status duda dengan menikahi sang kekasih, Mey Lee Sachi di kawasan Ancol, Jakarta Utara, Sabtu (10/2).

Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News