Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Optimisme Guyana Jelang Laga Kontra Timnas Indonesia

Senin, 20 November 2017 – 14:08 WIB
Optimisme Guyana Jelang Laga Kontra Timnas Indonesia - JPNN.COM
ILUSTRASI Suporter Timnas Indonesia. Foto: Dok. Jawa Pos

jpnn.com - Pelatih Timnas Guyana memberikan pernyataan jelang laga uji coba kontra Indonesia di Stadion Patriot, Bekasi, pada 25 November nanti. Mereka mengakui membawa kombinasi pemain muda dan senior untuk laga FIFA Matchday ini.

Pelatih Guyana Wayne Dover menegaskan bahwa tim yang dibawanya memang banyak berisi pemain muda dari kompetisi lokal. Namun, adanya pemain yang berkiprah di luar negeri, menurutnya akan memberikan performa yang berbeda di dalam tim.

"Uji coba melawan Indonesia ini sangat bagus buat kami. Apalagi banyak pemain juga yang kami bawa masih berusia muda," katanya dalam situs resmi sepak bola Guyana, Minggu (19/11) sebelum bertolak ke Indonesia.

Dover juga menegaskan, bahwa timnya memiliki target untuk bisa meraih hasil positif dalam pertandingan kali ini meski tampil di Indonesia.

"Semua pemain bersemangat untuk menghadapi Indonesia. Kami yakin bisa meraih hasil positif dari laga ini," ucapnya.

Keyakinan Dover bisa jadi kenyataan karena performa Indonesia tak begitu bagus setelah dua kali takluk melawan Syiria U-23 dalam laga uji coba sebelumnya.

Pada 16 November lalu, Timnas Indonesia U-23 takluk dengan skor 2-3, kemudian tim Indonesia senior harus takluk dengan skor tipis 0-1. (dkk/jpnn)

Ini target yang dipasang Guyana untuk pertandingan kontra Timnas Indonesia di Bekasi, Sabtu mendatang

Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News