OSO: Anggota MPR Fokus, Tak Boleh Terganggu Tahun Politik
jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua MPR RI Oesman Sapta memimpin prosesi pengucapan sumpah janji dua orang anggota MPR RI Pengganti Antar Waktu.
Keduanya adalah anggota MPR dari kelompok DPD dapil DKI Jakarta Sabam Sirait dan anggota dari Fraksi Partai Golkar dapil Bangka Belitung Melda Addriani.
Prosesi pengucapan sumpah janji itu berlangsung di Ruang Delegasi, Plaza Gedung Nusantra V, komplek MPR, DPR dan DPD, Rabu (17/1).
Ikut hadir dalam acara tersebut Wakil Ketua MPR Hidayat Nur Wahid dan Mahyudin, Ketua Fraksi PDI Perjuangan Ahmad Basarah, serta anggota MPR kelompok DPD Insiawati Ayus.
Dalam sambutannya, Oso, sapaan Oesman berharap, kedua segara menyesuaikan diri untuk melaksanakan tugas-tugas konstitusional anggota MPR.
"Semoga anggota yang baru dilantik bisa segera melaksanakan tugasnya. Terlebih bagi saudara Sabam, politikus yang sudah senior, mudah-mudah bisa membimbing anggota MPR dan DPD yang masih junior," tambah Oso.
Di tahun 2018, ini menurut Oso, MPR harus tetap melaksanakan tugas-tugasnya, sekalipun suhu politik akan meningkat
"Tetapi MPR tidak boleh terganggu, MPR harus mampu menjalankan tugas dengan baik, seiring berlangsungnya pilkada serentak," tegasnya. (adv/jpnn)