Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pak Wiranto Butuh Rp 5 Miliar

Kamis, 08 Juni 2017 – 15:09 WIB
Pak Wiranto Butuh Rp 5 Miliar - JPNN.COM
Menko Polhukam Wiranto. Foto: Miftahulhayat/dok.JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam) Wiranto meminta anggaran Rp 5 miliar kepada Badan Anggaran (Banggar) Dewan Perwakilan Rakyat (DPR).

Anggaran itu akan digunakan untuk membubarkan organisasi kemasyarakatan yang anti-Pancasila. "Itu baru usulan," kata Wiranto gedung DPR, Senayan, Jakarta, Kamis (8/6).

Mantan Panglima Tentara Nasional Indonesia (TNI) ini mengatakan, dana itu bukan untuk membiayai ormas. Melainkan untuk upaya melakukan pemantauan, rapat, perjalan dinas, dan hal lain dalam rangka menertibkan ormas anti-Pancasila.

"Kami bukan membiayai ormasnya, tetapi pembubaran-pembubaran itu," tegas Wiranto.

Dia mengatakan, saat ini sudah ada ratusan ribu ormas di Indonesia. Soal berapa yang akan dibubarkan, itu nanti menunggu keputusan hukum yang lebih kuat.

Wiranto menjelaskan, saat ini pula sudah ada satu UU yang lebih kuat dan membatasi ormas-ormas yang nyata-nyata bertentangan dengan Pancasila. (boy/jpnn)

Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam) Wiranto meminta anggaran Rp 5 miliar kepada Badan Anggaran (Banggar) Dewan Perwakilan

Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News