Paling Tak Dipercaya Publik, Kejagung Tak Terima
Rabu, 02 November 2011 – 20:08 WIB
Dengan adanya berbagai pertanyaan ini, Noor menolak menyebut survei JSI bisa dijadikan kritik bagi perbaikan kejaksaan ke depan. "Sebetulnya iya begitu (jadi bahan kritik), tapi saya belum lihat tuh bagaimana parameternya," kata Noor lagi.
Survei JSI dilakukan terhadap responden berpendidikan rendah yakni lulusan SD atau tak tamat SD. Versi JSI, kepolisian paling dipercayai masyarakat Indonesia dengan tingkat kepuasan responden mencapai 58,2 persen. Posisi kedua ditempati KPK dengan 53,6 persen, menyusul kemudian Mahkamah Konstitusi, Mahkamah Agung, dan Kejagung diposisi paling bawah. (pra/jpnn)