Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pantau Arus Balik di Pelabuhan Merak, Deputi Kemenparekraf: Kami Bagikan Healthy Kit

Sabtu, 07 Mei 2022 – 22:47 WIB
Pantau Arus Balik di Pelabuhan Merak, Deputi Kemenparekraf: Kami Bagikan Healthy Kit - JPNN.COM
Ilustrasi Pelabuhan Merak. Foto: Dok. JPNN.com

jpnn.com, MERAK - Deputi Bidang Industri dan Investasi Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Henky Manurung meninjau langsung arus balik di Pelabuhan Merak.

Selain melakukan peninjauan langsung, koordinasi dengan berbagai pihak juga dilakukan, seperti GM ASDP Pelabuhan Bakauheni, Kabag Humas Polda Banten, Dir. Polair Polda Banten, KSOP Kemenhub dan Corsec ASDP Pusat.

“Rata-rata jumlah pergerakan 20 ribu kendaraan perhari dari Sumatera ke Jawa dengan total kapal yang beroperasi sebanyak 33 kapal. Pelabuhan panjang masih dalam posisi standby jika terjadi lonjakan yang diperkirakan terjadi 8-10 Mei,” tutur Hengky.

Hengky menjelaskan saat ini kondisi dari Merak menuju Bakauheni landai dan terkendali.

"Untuk meningkatkan kenyamanan pemudik kami juga bekerjasama dengan Enesis Group melakukan pembagian healthy kit dan refreshment drink seperti Adem Sari Ching Ku untuk para pemudik hingga 12 Mei," jelas Hengky.

Produk andalan Enesis yang diberikan dalam bentuk healthy kit praktis bagi pemudik berupa masker, Antis Hand Sanitizer, vitamin Amunizer dan minyak aromaterapi Plossa.

Para pemudik juga dibagikan produk Adem Sari Ching Ku, minuman penyegar dan pencegah panas yang memiliki kandungan vitamin C tinggi.(chi/jpnn)

Dari pemantauan di lapangan, saat ini kondisi dari Pelabuhan Merak menuju Bakauheni landai dan terkendali.

Redaktur & Reporter : Yessy Artada

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close