Pasca Ledakan, Baru Ada Status 'Travel Advisory'
Jumat, 24 Juli 2009 – 16:32 WIB
"Saya melihat, baru sebatas travel advisory (himbauan, Red) saja. Sedangkan (khusus) mengenai Australia, travel advisory pemerintah Australia baru sampai pada level 4, belum sampai pada larangan," kata Teuku Faizasyah kepada wartawan, di Ruang Palapa, Deplu, Jumat (24/7).
Artinya, menurut Teuku Faizasyah pula, hal tersebut masih diserahkan kepada warga Australia, apakah mereka akan tetap melakukan kunjungan ke Indonesia, atau akan mempertimbangkan himbauan yang dikeluarkan pemerintahnya. "Pemberlakuan travel advisory saya pikir adalah hal yang wajar, sebagai bentuk perhatian pemerintah kepada warganya. Karena apabila terjadi suatu kasus besar, dunia internasional akan memberi informasi terbaru kepada warganya," ungkapnya. (sid/JPNN)