Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

PB PBSI Siap Bangun Kampus di Cipayung

Jumat, 15 Februari 2013 – 19:23 WIB
PB PBSI Siap Bangun Kampus di Cipayung - JPNN.COM
JAKARTA - Tak hanya meningkatkan prestasi para atlet, PB PBSI juga memikirkan pendidikan bagi para pelatih dan pemain penghuni Pelatnas Cipayung. Karena itu, Ketum PB PBSI Gita Wirjawan menyatakan bakal membangun universitas di Cipayung. Targetnya, kampus tersebut selesai tahun ini.

"Kami sudah berkoordinasi dengan Pak Nuh (M Nuh, menteri pendidikan). Pembahasan ini sudah sangat mendalam. Akhir tahun ini nanti selesai," terang Gita dalam rapat KOI tadi (15/2). Nantinya, para atlet dan pelatih bisa kuliah di kampus tersebut. Harapannya, jika sudah tak lagi aktif sebagai atlet, mereka bisa memiliki bekal untuk menjadi seorang pekerja profesional.

Gita mengakui, kampus tersebut memang dibangun mengadopsi sekolah atlet Ragunan. Menurut Gita, para atlet dan pelatih harus dibekali pendidikan sebagai penunjang masa depan."Nantinya kan bisa bekerja sebagai pegawa bank, di kementrian ataupun menjadi pengusaha," tambah pria yang jubat menjabat sebagai Menteri Perdagangan tersebut.

Selama ini, pendidikan dan atlet memang seperti sebuah kutub magnet yang bertolak belakang. Sangat jarang atlet yang bisa berprestasi di dunia tersebut. Hal itulah yang memang ingin diubah oleh Gita. "Kita lihat saja nanti. Target kami tahun ini sudah selesai. Kalau untuk bangunan paling cuma enam bulan penyelesaiannya," tegas Gita. (jos/mas/jpnn)

JAKARTA - Tak hanya meningkatkan prestasi para atlet, PB PBSI juga memikirkan pendidikan bagi para pelatih dan pemain penghuni Pelatnas Cipayung.

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA