PBFC Berani Target Juara ISL
jpnn.com - JAKARTA - Status sebagai tim promosi ternyata tak mengendorkan nyali Pusamania Borneo FC ketika berlaga di ISL 2015. Tim berjuluk Pesut Etam itu bahkan berani membidik gelar juara.
CEO PBFC, Abdul Bari Al Katiri mengatakan, gelar juara ISL memang sudah menjadi cita-cita yang diusung rival sekota Persisam Samarinda itu. Namun, Bari sadar, target itu tak akan mudah diwujudkan.
“Tim ini arahnya memang ke juara. Namun, pasti akan lebih kompleks jika dibandingkan saat bermain di Divisi Utama. Semoga kami bisa mewujdukan target itu," terang Bari di laman resmi PBFC, Kamis (4/12).
PBFC melangkah ke ISL setelah menjuarai Divisi Utama 2014. Kini, manajemen Pesut Etam terus mengejar waktu untuk menyiapkan diri jelang tampil di ISL musim baru mendatang.
“Sebagai peserta termuda di ISL, sejumlah persiapan sudah harus kami matangkan. Contohnya ialah kebutuhan pemain musim depan, infrastruktur stadion dan juga menjalankan pembinaan usia muda lebih profesional lagi,” tegas Bari.(jos/jpnn)