PDIP Bantah Ada Tekanan Dalam Pencapresan Jokowi
jpnn.com - JAKARTA -- Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) PDI Perjuangan (PDIP), Puan Maharani, menyatakan tidak ada tekanan politik dalam proses pencapresan Joko Widodo (Jokowi).
Puan menegaskan, penetapan Jokowi sebagai capres sudah sesuai mekanisme. Sebab dalam Rakernas PDIP lalu, DPD PDIP di seluruh Indonesia sudah memberikan mandat kepada Ketua Umum Megawati Soekarno Puteri untuk memilih capres.
"Gak ada sama sekali tekanan. Ini kesepakatan dari seluruh provinsi bahwa keputusannya ada di ketum. Hari ini hari yang tepat karena jelang masa kampanye," kata Puan Maharani di Kantor DPP PDIP, Lenteng Agung Jakarta, Jumat (14/3).
Pencapresan Jokowi, kata Puan, adalah langkah awal untuk untuk mewujudkan Indonesia Hebat seperti yang dicita-citakan Bung Karno.
"Ini sudah cita-cita Bung Karno. Negara ini harus lebih baik. Kalau PDIP diberi kesempatan untuk menang, kami bisa membawa Indonesia Hebat," tegasnya. (abu/jpnn)