Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

PDIP Menyesal Dukung Program e-KTP

Sabtu, 02 November 2013 – 19:04 WIB
PDIP Menyesal Dukung Program e-KTP - JPNN.COM

jpnn.com - JAKARTA - PDIP mengaku menyesal pernah mendukung proyek e-KTP. Pasalnya, program yang dijalankan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) itu ternyata gagal membantu terciptanya daftar pemilih yang baik.

"Ketika PDIP memberikan dukungan terhadap proyek e-KTP itu sebenarnya niatnya agar basis penyusunan DP4 jauh lebih baik, tapi ternyata itu juga bermasalah," kata Wakil Sekretaris Jendral PDIP Hasto Kristianto saat ditemui di kantor MMD Initiative, Matraman, Jakarta Pusat, Sabtu (2/11).

Menurut Hasto, tujuan dari program e-KTP untuk menciptakan data kependudukan yang akurat. Namun, carut marutnya penyusunan Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pemilu 2014 membuktikan kualitas data kependudukan milik pemerintah masih buruk.

Karena itu, lanjutnya, Kemendagri bersama KPU layak untuk disalahkan atas permasalahan DPT. Ditegaskannya, kedua institusi itu harus mempertanggungjawabkan kegagalan mereka kepada masyarakat.

"Sebaiknya masing-masing tidak boleh mencari pembenaran melainkan menyatakan telah menggunakan uang rakyat dan harus bertanggung jawab," ujarnya.

Seperti diketahui, KPU telah menunda penetapan daftar pemilih tetap (DPT). Alasannya, masih ditemukan sekitar 20 juta data pemilih yang bermasalah. (dil/jpnn)

JAKARTA - PDIP mengaku menyesal pernah mendukung proyek e-KTP. Pasalnya, program yang dijalankan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) itu ternyata

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close