Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pelatih Divonis Menderita Kanker, Sevilla Tampil Luar Biasa

Rabu, 22 November 2017 – 10:41 WIB
Pelatih Divonis Menderita Kanker, Sevilla Tampil Luar Biasa - JPNN.COM
Pelatih Sevilla Eduardo Berizzo (tengah) dipeluk para pemain dalam selebrasi gol ke gawang Liverpool. Foto: AFP

jpnn.com, SEVILLE - Para pemain Sevilla dikejutkan dengan kabar bahwa pelatih mereka, Eduardo Berizzo menderita kanker prostat. Berita itu beredar jelang laga fenomenal Sevilla vs Liverpool di Estadio R. Sanchez Pizjuan Rabu (22/11).

Dalam laga lanjutan di Grup E Liga Champions tersebut, Sevilla berhasil menahan Liverpool 3-3, setelah sempat tertinggal 0-3. Pada setiap perayaan gol, para pemain di dalam lapangan maupun di bench, selalu merayakan gol dengan Berizzo.

Sebelum laga, beredar kabar bahwa Berizzo divonis menderita kanker prostat dan akan menjalani operasi dalam waktu dekat.

Dalam jumpa pers, gelandang Sevilla Ever Banega memberikan pujian khusus kepada Berizzo. "Dia membawa kami ke kondisi yang berbeda saat keluar dari ruang ganti (usai jeda babak pertama). Dia adalah orang yang bertanggung jawab, menempatkan kami ke trek yang benar," ucap Banega, seperti dikutip lagi dari Marca.

Pemain asal Argentina itu menambahkan, laga melawan Liverpool adalah pertandingan yang luar biasa.

"Itu adalah permainan yang gila. Kami masuk ke ruang ganti dengan harapan mendapatkan sesuatu yang berbeda. Dan dia (Berizzo) memberikannya. Kami lalu keluar dengan keyakinan fan masih mendukung kami untuk mendapatk sesuatu," tutur Banega.

Sementara itu, pihak klub tidak membantah pelatih mereka divonis menderita kanker. Namun klub belum mau memberikan keteangan resmi sebelum Rabu (22/11) siang waktu setempat. (adk/jpnn)

 

Pelatih Sevilla, Eduardo Berizzo divonis menderita kanker dan akan menjalani operasi dalam waktu dekat.

Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close