Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pelatih Persija Sebut Nama Ronaldo dan Real Madrid, Ada Apa?

Rabu, 15 Mei 2019 – 10:09 WIB
Pelatih Persija Sebut Nama Ronaldo dan Real Madrid, Ada Apa? - JPNN.COM
Pelatih Persija Ivan Kolev. Foto: Amjad/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Pelatih Persija Ivan Kolev sempat menyinggung nama Cristiano Ronaldo dan Real Madrid seiring kegagalan timnya lolos dari fase grup G Piala AFC 2019. Menurutnya, nasib tim Macan Kemayoran mirip dengan tim asal Ibu Kota Spanyol tersebut.

Hal itu disampaikan saat sang pelatih menggelar jumpa pers sebelum laga pamungkas melawan Shan United di SUGBK, Senayan, Rabu (15/5) malam.

Ditanya soal peluang memainkan striker Marko Simic, Kolev memastikan dia tak bisa tampil. Pasalnya, dia tak didaftarkan sebagai striker Persija, karena sebelumnya yang dicantumkan adalah Silvio Escobar.

BACA JUGA: Tak Pernah Kalah, PSM Juara Grup dan Kumpulkan Belasan Poin

Pelatih asal Bulgaria itu menegaskan bahwa Simic absen akibat kena kasus hukum di Australia. Hal itu cukup memengaruhi tim.

"Tahun kemarin Simic jadi pemain paling penting untuk Persija. Kalian tahu apa terjadi di Real Madrid ketika ada Ronaldo dan tidak ada Ronaldo? Tidak ada yang berharap situasi itu terjadi pada Simic," ungkapnya.

Baginya, posisi tiga di grup G dan kalah dari Ceres Negros serta Binh Duong sangat dipengaruhi oleh ketiadaan Simic.

"Persija tidak ada striker yang punya kemampuan sama dengan Simic. Escobar beda dengan gaya permainan tim. Tentu saja itu mempengaruhi tim. Karena Simic bermain di posisi penting. Pasti kalau ada Simic, hasilnya bisa lebih baik dari sekarang," tegas Kolev.(dkk/jpnn)

Pelatih Persija Ivan Kolev sempat menyinggung nama Cristiano Ronaldo dan Real Madrid seiring kegagalan timnya lolos dari fase grup G Piala AFC 2019. Menurutnya, nasib tim Macan Kemayoran mirip dengan tim asal Ibu Kota Spanyol tersebut.

Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News