Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pemain Arema Ini Lelang Jersi untuk Bantu Warga Terdampak Covid-19

Kamis, 14 Mei 2020 – 23:17 WIB
Pemain Arema Ini Lelang Jersi untuk Bantu Warga Terdampak Covid-19 - JPNN.COM
Suporter Arema FC. Ilustrasi Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Pemain Arema FC Jayus Hariono melelang jersi miliknya untuk membantu warga terdampak Covid-19.

Pemain berposisi gelandang itu melelang jersi home Arema bernomor punggung 14 miliknya yang dipakai saat musim 2019 lalu. Setelah melalui beberapa penawaran, akhirnya jersi terjual sebesar Rp1,1 juta.

Dibuka dengan harga lelang awal Rp 500 ribu dan ditawarkan dengan kelipatan Rp100 ribu, setelah sederet penawaran dilakukan oleh fan Arema, akhirnya Jersi pemain kelahiran Bogor itu laku Rp 1,1 juta.

Jayus Hariono mengaku senang bisa ikut berpartisipasi dalam lelang jersi yang digawangi oleh Dokjreng FC ini.

Dia berharap apa yang telah dilakukannya ini bisa sedikit membantu mereka yang terdampak dengan Covid-19 ini.

Lelang jersey ini digelar Dokjreng FC untuk warga Malang Raya yang terdampak Corona. Selain dia, ada juga Jefri Kurniawan eks Arema 2018, Pitono, Gufroni Al Maruf, Yanuar Tri Firmanda, dan Galih Firmansyah yang turut melakukan lelang.

"Ya cuma ini yang bisa kami lalukan. Semoga melalui lelang ini bisa mengumpulkan donasi untuk disumbangkan. Ini mungkin gerakan kecil, tetapi semoga dampaknya besar," ungkap dia. (dkk/jpnn)

Pemain dengan berposisi gelandang Arema FC ini melelang jersi miliknya untuk membantu warga terdampak Covid-19.

Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close