Pembangunan Perpanjangan Terminal Petikemas Belawan Ditargetkan Rampung 2018
jpnn.com, JAKARTA - Pelindo I tengah melakukan pembangunan perpanjangan terminal petikemas Pelabuhan Belawan untuk fase II sepanjang 350 meter.
Hal ini dilakukan untuk terus meningkatkan pelayanan dan antisipasi pertumbuhan bisnis di masa depan.
Di mana saat ini progres pembangunannya telah mencapai 30 persen.
"Progres pembangunan perpanjangan terminal petikemas ini ditargetkan mencapai 50 persen pada akhir 2017 dan rampung pada 2018," ujar Direktur Utama Pelindo 1 Bambang Eka Cahyana.
Sementara itu, progres pembangunan Pelabuhan Kuala Tanjung tahap I berkapasitas 500 ribu TEUs, yang dilakukan Pelindo 1, sudah mencapai 80 persen.
"Pelabuhan Kuala Tanjung diproyeksikan akan menjadi pelabuhan terbesar dan menjadi hub internasional di kawasan barat Indonesia," tutur dia.(chi/jpnn)