Pemda Diminta Buat Peta Pembangunan
Jumat, 23 April 2010 – 17:17 WIB
"Program-program khusus yang dibuat pemerintah nantinya harus mampu mengangkat daerah yang tertinggal itu. Karena itu, peta pembangunan dari daerah harus jelas dan terus disinergikan dengan kita. Sehingga tidak hanya koordinasi saja tapi tepat sasaran ke masyarakatnya," kata Hatta.
Disadari Hatta, banyak hambatan selama ini yang dihadapi pemerintah pusat dan daerah untuk mensinergikan komunikasi pembangunan yang baik. Terutama untuk menjamin bahwa berbagai program tersebut berjalan tepat sasaran.
"Karena itu, Unit Kerja Presiden bidang Pengendalian Pengawasan dan Pembangunan(UKP4) di daerah, sudah wajib ada di setiap Provinsi. Biar kita bisa tahu nanti problem-problem di daerah itu apa saja," katanya.