Pemerintah Dorong BUMN Lakukan Buy Back
Sabtu, 20 September 2008 – 12:34 WIB
Dirut BEI Erry Firmansyah beberapa kali meminta agar emiten, baik BUMN dan swasta, melakukan buy back. Menurut dia, aksi buy back akan mampu menahan laju jebloknya saham. ''Buy back akan bisa menggairahkan kembali pergerakan indeks,'' kata Erry.
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat 104 poin (5,8 persen) pada perdagangan kemarin menuju level 1.891,73. Indeks LQ-45 melonjak 26,77 poin (7,42 persen) menuju posisi 387,5. Transaksi harian menembus Rp 7 triliun. Itu berarti melampaui rrata-rata transaksi sepanjang tahun ini sekitar Rp 5 triliun.(eri/bas)