Pemuda yang Loncat dari Apartemen Itu Akan Wisuda Besok
jpnn.com, SURABAYA - Orang tua Rafif Misbahuddin (22), pemuda yang bunuh diri loncat dari apartemen, sangat terpukul mengetahui kabar tentang anaknya.
Rafif diduga bunuh diri di parkiran apartemen Peak Residence Tunjungan Plaza (TP) 5 Surabaya Kamis kemarin.
Padahal mahasiswa jurusan hukum PTN itu sudah bersiap akan diwisuda Sabtu besok.
Keluarga korban enggan memberikan komentar terkaiat tewasnya Rafif Misbahuddin. "Kami keluarga sudah ikhlas dengan apa yang terjadi," jelas Sugeng, ayah Rafif.
Seperti diberitakan, korban bernama Rafif Misbahuddin ditemukan tewas bersimbah darah di parkiran Apartemen Peak Residence Tunjungan Plaza Surabaya pada dini hari. Korban diduga bunuh diri terjatuh dari lantai 9. (pul/jpnn)