Pengantin Wanita Ngaku Pria Itu Ternyata…
jpnn.com - PEKANBARU - Usut punya usut, Defrian (DS) yang mengaku sebagai laki-laki pada pernikahan sejenis di Desa Pasir Kemilu, Kecamatan Rengat, Riau itu, ternyata bernama Ema Abu Hasan.
“Berdasarkan data dan keterangan yang kita dapat, Defrian Suryono itu merupakan seorang perempuan dengan nama asli Ema Abu Hasan,” ujar Kapolres Inhu AKBP Ari Wibowo SH SIK seperti dikutip Pekanbaru MX (Jawa Pos Group).
Hal itu berdasarkan pengakuan langsung kakak atau abang kandung Defrian alias Ema yang bernama Darlian Darlis. Ema itu lahir pada 1 Februari 1970 dan berdomisili di RT 009, RW 004, Lingkungan II, Kelurahan Banjar XII, Kecamatan Tanah Putih, Rokan Hilir, Riau.
“Semua pernyataan abang kandung Defrian atau Ema tersebut disampaikannya kepada kita secara tertulis dan diketahui Nazarudin selaku Ketua RT setempat,” jelasnya.
Sebagaimana diberitakan sebelumnya, pernikahan ini berlangsung pada Kamis (7/4) di Kantor Urusan Agama (KUA) Rengat, Kabupaten Inhu. Pernikahan sejenis ini diketahui, usai ijab kabul, bahwa DS seorang wanita asal Kabupaten Bengkalis, Riau.(MXK/PR/ray/jpnn)