Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Permudah Pembayaran Tiket, Citilink Gandeng Indomaret

Jumat, 24 Januari 2014 – 13:14 WIB
Permudah Pembayaran Tiket, Citilink Gandeng Indomaret - JPNN.COM
Chief Commercial Officer Citilink Hans Nugroho (kanan) bersama Chief Executive Officer Citilink Arief Wibowo (tengah) dan Marketing Director PT Indomarco Prismatama Wiwiek Yusuf (kiri) saat peluncuran kerja sama pembayaran tiket Citilink-Indomaret di Indomaret Kemang Raya, Jakarta, Jumat (24/1). Foto: Yessy Artada/JPNN.Com

jpnn.com - JAKARTA -- PT Citilink Indonesia (Citilink) terus memberi kemudahan pelayanan bagi penumpang. Anak perusahaan PT Garuda Indonesia ini baru saja mengandeng PT Indomarco Prismatama, pemilik gerai Indomaret untuk mempermudah pembayaran tiket pesawat.

"Kami melihat masyarakat membutuhkan sarana alternatif pembayaran tiket selain jaringan internet atau ATM, mengingat kami memiliki jangkauan hingga Indonesia Timur," ujar Chief Executive Officer Citilink Arif Wibowo saat peluncuran kerja sama pembayaran tiket Citilink di Indomaret, Jalan Kemang Raya, Jakarta, Jumat (24/1).

Arif yakin dengan mengandeng Indomaret, Citilink akan lebih mudah memberi kemudahan kepada masyarakat untuk membayar tiket di lokasi gerai Indomaret. "Ini sesuai dengan semangat Citilink, yaitu simple, on time dan convenient," tutur Arif.

Pria berkacamata menambahkan, Indomaret juga dapat melakukan proses pengolahan data dan verifikasi instan melalui kode pemesanan (booking) yang sudah dilakukan lewat internet untuk mengeluarkan konfirmasi pembayaran pada saat itu juga.

"Kami melihat Indomaret ada di hampir semua kota yang menjadi rute Citilink. Jadi kerja sama ini sangat sinergis," terang dia.

Sementara, Marketing Director PT Indomarco Prismatama, Wiwiek Yusuf menyambut baik kerja sama ini. Dikatakan Wiwiek, layanan baru ini sebelumnya telah diuji coba di Indomaret sejak awal Januari 2014.

"Tanggapan masyarakat sejauh ini sangat baik. Kami optimis, dengan jaringan Indomaret yang lebih dari 8.900 gerai hingga ke pelosok tanah air, kami targetkan jumlah transaksi akan terus meningkat," harapnya.

Untuk dua minggu pertama penumpang yang melakukan pembayaran di Indomaret akan mendapatkan 1,5 liter Coca Cola. Promosi ini akan terus diberikan oleh Indomaret dengan berbagai variasi. "Setiap minggu promosi akan kita ganti," tukas Wiwiek. (chi/jpnn)

JAKARTA -- PT Citilink Indonesia (Citilink) terus memberi kemudahan pelayanan bagi penumpang. Anak perusahaan PT Garuda Indonesia ini baru saja mengandeng

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
  • Bisnis

    Citilink Indonesia Terbangi Kendari

    Sabtu, 17 Juni 2017 – 04:16 WIB
    Citilink Indonesia Terbangi Kendari - JPNN.com
  • Bisnis

    Lion dan Batik Air Tambah Rute Baru

    Rabu, 07 Juni 2017 – 14:15 WIB
    Lion dan Batik Air Tambah Rute Baru - JPNN.com
  • Bisnis

    Juni 2017, Citilink Buka Rute Jakarta-Kendari

    Selasa, 30 Mei 2017 – 14:25 WIB
    Juni 2017, Citilink Buka Rute Jakarta-Kendari - JPNN.com
  • Bisnis

    Lion Air Siapkan Rute Bandung-Pekanbaru

    Jumat, 26 Mei 2017 – 16:16 WIB
    Lion Air Siapkan Rute Bandung-Pekanbaru - JPNN.com
X Close