Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Persebaya Menang 3 Gol Tanpa Balas, Semua dari Bola Mati

Minggu, 05 November 2017 – 08:42 WIB
Persebaya Menang 3 Gol Tanpa Balas, Semua dari Bola Mati - JPNN.COM
Bonek berkostum unik saat pertandingan Persebaya Surabaya. Foto: Angger Bondan/Jawa Pos/JPNN

Hasil itu menjadi bahan evaluasi dan akan jadi target perbaikan sebelum berangkat ke Cikarang menghadapi babak 18 besar.

Meski begitu, keberanian Alfredo menjajal komposisi berbeda layak diapresiasi. Said Mardjan, Rangga Muslim, Rishadi Fauzi, dan Rendi jadi starter.

Begitu juga Kurniawan Karman yang bekerja cukup baik mengisi peran Misbakus Solikin yang masih cedera.

Alfredo pun memuji permainan Karman. ”Dia (Karman) bagus. Kami memang harus cari pengganti Solikin. Mau tidak mau itu harus dilakukan, syukurnya Persebaya punya komposisi yang pas untuk itu,’’ jelas pelatih asal Argentina tersebut.

Selain itu, laga uji coba kemarin juga dimanfaatkan Alfredo untuk menurunkan beberapa pemain pelapis.

Di babak kedua, hampir seluruh skuad inti digantikan. Nama-nama seperti Nerius Alom, Mei Handoko Prastiyo, Abdul Azis, Thaufan Hidayat, Adam Maulana, M. Syaifuddin, Samuel Reimas, dan Rahmat Juliandri dimainkan. (rid/ham)

Dalam laga uji coba itu, Persebaya masih saja kesulitan ketika menghadapi tim yang memainkan pertahanan total dengan mengandalkan serangan balik.

Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close