Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pianis Cilik Indonesia Raih Gold Award di Singapura

Kamis, 28 Juli 2016 – 13:41 WIB
Pianis Cilik Indonesia Raih Gold Award di Singapura - JPNN.COM
Pianis cilik Shannon Melody Singopranoto. Foto: Jawa Pos/JPG

jpnn.com - SURABAYA - Shannon Melody Singopranoto membawa kebanggaan tersendiri untuk Indonesia. Pelajar kelas IV Sekolah Ciputra Surabaya itu berhasil meraih Gold Award pada ajang 6th Singapore Performers' Festival & Chamber Music Competition di Singapura. Shannon memperoleh penghargaan itu untuk kategori solo piano. Cewek 9 tahun tersebut sukses menyisihkan 400 peserta lain.

"Untuk pesertanya, ada banyak orang dewasa juga," ucap pengagum pianis dunia David Foster itu.

Shannon membawakan dua instrumen. Yakni, a moody prawn blues dan prelude in e minor. Durasinya lima menit. Selama perlombaan berlangsung, dia mengaku sempat grogi. Sebab, sistem penjurian tidak seperti biasanya. Setiap juri diminta menilai penampilan peserta dari balik tirai.

"Karena suasana sepi, jadi sempat nervous untuk memulai," tutur gadis cilik yang piawai memainkan piano hingga grade 8 tersebut.

Butuh waktu empat bulan bagi Shannon untuk persiapan mengikuti lomba yang diadakan di Yong Siew Toh Conservatory of Music, Singapura, itu. Latihan dilakukan secara intens setiap hari. Fokusnya pada lagu-lagu klasik yang memiliki tingkat kesulitan tinggi.

"Paling tidak, saya berlatih setengah sampai satu jam sehari," jelasnya.

Ibunda Shanon, Ratnawati, merasa bangga atas prestasi anak keduanya itu. Dia percaya prestasi tersebut merupakan bukti ketelatenan Shannon yang hobi memencet piano sejak TK.

"Dia sudah berusaha keras. Ini merupakan hasil jerih payahnya berlatih," tuturnya.

Ratna menambahkan, prestasi itu sekaligus memperpanjang torehan prestasi di ajang internasional putrinya. Pada Juli 2015 Shannon berhasil menjadi juara I dalam The 53rd Annual South Western Youth Music Festival di California State University di Long Beach, Amerika Serikat.

"Tahun depan kami mengejar ajang pianis internasional di Malaysia. Untuk itu, kami mempersiapkan dan mematangkan kemampuan mulai sekarang," tutur Ratna yang juga hobi main piano itu. (elo/c7/oni/flo/jpnn)

 

SURABAYA - Shannon Melody Singopranoto membawa kebanggaan tersendiri untuk Indonesia. Pelajar kelas IV Sekolah Ciputra Surabaya itu berhasil meraih

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Close menu