Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pilpres 2019: Pilihan Prabowo Jatuh ke Sandiaga Uno

Senin, 02 April 2018 – 08:34 WIB
Pilpres 2019: Pilihan Prabowo Jatuh ke Sandiaga Uno - JPNN.COM
Sandiaga Uno. Foto: Ricardo/JPNN.com

Dari luar partai ada Gatot Nurmantyo (mantan Panglima TNI) dan Anies Baswedan, Gubernur DKI Jakarta 2017-2022.

Wakil Ketua Umum DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad membenarkan kabar penunjukan Sandi. Dia menyebut, tugas Sandiaga untuk menyerap aspirasi masyarakat di bidang ekonomi kerakyatan. ”Tugas anggota yang lain beda lagi,” kata Dasco saat dikonfirmasi, Minggu (1/4).

Meski begitu, Dasco enggan untuk merinci tugas anggota lainnya dalam tim tersebut. Ia juga enggan untuk membeberkan nama-nama anggota tim tersebut.

Sandiaga Uno yang juga anggota Dewan Pembina Partai Gerindra mengamini. ”Saya diminta untuk menampung aspirasi, saya juga diminta untuk turun langsung ke beberapa daerah seiring pilkada dan memberikan masukan kepada beliau. Strategi kami, senyap-senyap aja yang penting bisa menyerap aspirasi masyarakat,” kata Sandi.

Menurut Sandi, dirinya ditugaskan oleh Prabowo karena Ketua Umum Partai Gerindra itu dimandatkan sebagai capres 2019 oleh Partai Gerindra. Salah satu yang menjadi fokus dirinya dalam TPP 2019 ini adalah, mendengarkan aspirasi masyarakat, khususnya permasalahan ekonomi kecil menengah.

”Waktu 2017 saya bisa menangkap aspirasi yang diinginkan masyarakat itu ekonomi, nah Pak Prabowo menginginkan metodologi yang sama di pilpres. Apa sebenarnya yang diinginkan rakyat Indonesia? Apakah isunya masih ekonomi, atau yang lain,” lanjutnya.

Sandi juga mengaku, sudah ada TPP 2019 yang dibentuk untuk terjun ke lapangan, guna persiapan pilpres. Dirinya juga turun langsung, namun karena menjadi Wagub DKI Jakarta, waktu yang digunakan untuk mengurusi Pilpres hanya hari Minggu. ”Timnya tim kecil saja, kalau hari Minggu saya sendiri yang turun, kalau Senin sampai Sabtu TPP 2019 yang turun,” kata Sandi. (aen/indopos)

 

Sandiaga Uno ditunjuk langsung oleh Prabowo Subianto. Selain Sandi, tim ini juga berisi Ahmad Muzani.

Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close