PKB Sebut Pangkat Tituler Deddy Corbuzier Bukan Urgensi, Cuma Sensasi
jpnn.com - JAKARTA - Juru bicara Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Mikhael Sinaga menilai penyematan pangkat tituler (diperoleh tanpa menjalankan tugas) letnan kolonel kepada Deddy Corbuzier tak memiliki sifat urgensi dan cuma sensasi saja.
Jubir dari kalangan milenial PKB itu mengatakan masih banyak cara membela negara.
"Dengan kemampuan Om Deddy di bidang media sosial, kalau memang Menhan (Prabowo Subianto) mau menggandengnya, silakan saja tanpa harus memberikan pangkat tituler tersebut," kata Mikhael pada Minggu (18/12).
Dia menyebut, seharusnya Deddy yang seorang YouTuber juga paham dengan kondisi saat ini.
"Apa yang dilakukan Om Deddy itu benaran atau hanya mencari sensasi," tutur Mikhael.
Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menyematkan pangkat letnan kolonel tituler kepada Deddy.
Juru bicara Menhan, Dahnil Anzar Simanjuntak menyebutkan pangkat tersebut diberikan ke Deddy karena dinilai punya kemampuan khusus yang dibutuhkan oleh TNI, yakni kapasitas komunikasi di media sosial.
Tituler adalah suatu gelar atau pangkat yang diberikan kepada seseorang yang dibutuhkan untuk keperluan-keperluan bersifat sementara, yang diterima dalam rangka bertugas berkaitan dengan pangkat yang diberikan. Jika keperluan itu diselesaikan, pangkat bisa dicabut kembali. (*/jpnn)