PKS Masih Berharap 4 Menteri
Rabu, 26 Agustus 2009 – 10:05 WIB
Sejauh ini, menurut Agus, PKS masih optimis akan mendapatkan jatah empat kursi menteri di kabinet SBY mendatang. Jumlah itu, lanjutnya, berdasarkan kesepakatan sebelum pemilu presiden. Selain itu, dari rumus perhitungan perolehan kursi di DPR versi PKS, partai ini bisa menempatkan empat kursi menteri di kabinet.
Lalu bagaimana dengan rencana masuknya Partai Golkar dan PDIP ke kabinet, apakah akan mengurangi jatah menteri PKS? Agus mengaku masih optimis, masuknya kedua partai besar itu tidak akan mengganggu jatahnya PKS. "Ya, bisa jadi yang dkurangi dari kalangan profesionalnya," ujarnya menandaskan. (*/aj)