PKS Pesimistis Target Inflasi Tercapai, Ini Sebabnya
"Sekarang saja, inflasi tahunan di Juli 2022 sudah mencapai 4,94 persen, yang merupakan rekor inflasi tertinggi sejak Oktober 2015," ujar Mulyanto.
Mulyanto menambahkan hal yang penting dilakukan pemerintah ke depan adalah melaksanakan penghematan dan menyetop proyek-proyek yang tidak penting dan urgen seperti proyek Ibu Kota Negara baru atau Kereta Api Cepat Jakarta-Bandung.
Apalagi sebagaimana dilaporkan Presiden Jokowi pada Semester Satu tahun 2022 ini APBN surplus sebesar Rp 106 triliun dan neraca perdagangan selama 27 bulan beturut-turut surplus sebesar Rp 364 triliun.
"Penerimaan negara ini tentu dapat digunakan untuk menambah bantalan subsidi BBM," kata Mulyanto.
Untuk diketahui, pemerintah, sebagaimana dilaporkan Presiden Jokowi dalam Pidato Pengantar APBN 2023, Selasa (16/8) di Gedung Nusantara, DPR RI, Jakarta menargetkan pertumbuhan ekonomi di 2023 sebesar 5.3 persen, ICP sebesar USD 90 per barel, kurs dolar sebesar Rp 14.700 dan inflasi sebesar 3,3 persen. (mcr10/jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?