PM Hungaria Akui Kehebatan TNI-Polri Berantas Teroris
jpnn.com - JAKARTA – Perdana Menteri Republik Hongaria Victor Orban dan istrinya Aniko Levai melakukan kunjungan kenegaraan ke Indonesia. Orban dan Levai bertemu Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka, Jakarta, Senin (1/2).
Dalam sambutannya, Orban langsung mengakui kehebatan Indonesia dalam melumpuhkan aksi teror di kawasan Sarinah, Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, 14 Januari 2016 lalu.
“Serangan teroris di Jakarta bisa diatasi dalam 2-3 jam saja. Ini rekor dunia,” ujar Orban di hadapan Jokowi, sapaan akrab presiden.
Menurut Orban, ini sekaligus menunjukkan bahwa Indonesia adalah negara yang stabil. Selain itu, Orban mengatakan Indonesia tidak hanya memiliki peran penting di bidang keamanan tapi juga perekonomian. Dua bidang itu dianggapnya saling berhubungan sebelum mewujudkan kerja sama dua negara.
“Hungaria saat ini mencari kroni negara stabil. Saya tekankan presiden bisnis penting tapi kerja sama jangka panjang harus dilandasi persabahatan satu sama lain dan saling mengenal,” tandas Orban.(flo/jpnn)