Polres Metro Jakbar Ciduk 4 Pembacok Anggota FBR
jpnn.com, JAKARTA - Polsek Tanjung Duren bersama Polres Metro Jakarta Barat membekuk empat pelaku pembacokan yang menewaskan anggota Forum Betawi Rempug (FBR) bernama Mohammad Usen. Kasat Reskrim Polres Metro Jakbar AKBP Edi Suranta Sitepu mengatakan, empat pelaku ditangkap pada Rabu (24/4) malam.
“Pelaku empat orang ditangkap Rabu malam. Satu di antaranya terpaksa kami lumpuhkan karena melawan,” kata Edi kepada wartawan, Kamis (25/4).
Baca juga: Polisi Kantongi Identitas Pembacok Anggota FBR
Menurut dia, tim di lapangan masih terus mengejar pelaku lain yang belum tertangkap. “Pelaku lain diduga masih ada, jadi tetap dilakukan pengejaran,” sambung perwira menengah ini.
Edi juga meminta pelaku yang belum tertangkap agar segera menyerahkan diri. Dia mengingatkan pelaku yang tak kunjung menyerahkan diri akan menghadapi tindakan tegas.
“Kepada pihak keluarga dan rekan korban diharap tak terpancing serta serahkan semuanya kepada kami,” tambah Edi.
Sebelumnya Mohammad Usen tewas setelah dibacok sekelompok orang tak dikenal di dekat Hotel Suba, Jalan Daan Mogot 1, Tanjung Duren, Jakarta Barat, Selasa 23 April 2019. Baca juga: Anggota FBR Tewas Dibacok di Daan Mogot.(cuy/jpnn)