Prabowo: Negara Miskin Bisa Bubar
Jumat, 20 Maret 2009 – 16:03 WIB
Menurut Prabowo, sistem ekonomi sekarang belum bisa memakmurkan ekonomi rakyat. “Ini masalah fundamental, setiap calon pemimpin kalau tidak mengerti persoalan dasar bangsa Indonesia, saya kira bagaimana?, saya lihat masalah ini bukan masalah usia, tapi mengerti tidak persoalan. Kalau seorang dokter tidak tahu penyakit pasien, bagaimana kita bisa memberinya obat, kami Gerindra, kami lihat bahwa kami mengerti persoalan dasar, kami sudah menemukan, oh.. ternyata sistem ekonomi kita keliru. Ini harus diubah, perubahan harus ada,” kritik pedasnya terhadap sistem ekonomi sekarang (masa pemerintahan SBY-JK).
Bila tidak segera diubah, kata Prabowo, negara Indonesia bisa tambah miskin. “Kita bisa tambah ambruk, itu tidak bisa, negara kita pasti bubar. Anda dengar sendiri, di mana-mana saya tanya rakyat, bagaimana kondisinya. Jangan elit saja yang didengar, tapi rakyat juga, kondisi mereka setengah mati, kondisi mereka tidak baik, tidak ada harapan. Sekarang terpenting solusinya,” tukasnya.(gus/JPNN)