Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Prabowo Tidak Anti-Investasi Asing

Minggu, 15 Juni 2014 – 20:45 WIB
Prabowo Tidak Anti-Investasi Asing - JPNN.COM

jpnn.com - JAKARTA -- Capres Prabowo Subianto berjanji terbuka dan mendukung investasi asing.

Namun, kata Prabowo, tentunya investasi asing itu tak boleh mematikan ekonomi rakyat.

"Kita harus alirkan dana lebih masif dan tidak tanggung-tanggung untuk rakyat," ujarnya saat debat capres, di Hotel Gran Melia, Jakarta, Minggu (15/6).

Dia juga mendukung sejumlah program yang sudah dirintis pemerintah SBY. Seperti Kredit Usaha Rakyat, PNPM, dan dana bergulir.

"Dana bergulir Rp 5 triliun itu bisa hidupkan 12 juta orang. Kalau kita tingkatkan empat kali lipat, Rp 20 triliun berarti 48 juta orang dapat kehidupan," katanya.

Ia pun menegaskan, investor asing masuk ke Indonesia harus bawa uang. Jangan masuk ke Indonesia tapi pakai uang Indonesia. "Itu bukan investasi asing. Itu menggunakan pasar Indonesia," katanya. (boy/jpnn)

 

JAKARTA -- Capres Prabowo Subianto berjanji terbuka dan mendukung investasi asing. Namun, kata Prabowo, tentunya investasi asing itu tak boleh mematikan

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News