Pramuka Diminta Manfaatkan Medsos untuk Promosikan Pariwisata
jpnn.com - HAMPIR setiap anggota pramuka punya media sosial, bahkan banyak yang punya lebih dari dua. Ini terungkap dalam materi media sosial dalam JOTA (Jambore On The Air) Ke 77, dan Jambore On The Internet (JOTI) Ke 35 tingkat nasional di Taman Rekreasi Wiladatika (TRW), Cibubur, Jakarta.
Ketua Kwarnas Gerakan Pramuka Adhyaksa Dault pun menghimbau agar anggota pramuka yang memiliki akun media sosial agar memanfaatkannya untuk mempromosikan pariwisata dan produk-produk Indonesia.
Nah, dalam kesempatan itu peserta juga diminta untuk mempraktekkan langsung cara membuat konten video sederhana untuk medsos.
Ketua Panitia Kegiatan Rizky Dwi Ananda menjelaskan kegiatan ini diikuti 400 anggota Pramuka Penggalang, Penegak , Pandega dan Pembina se wilayah Jabodetabek.
“Jumlah itu belum termasuk yang di daerah, JOTA perdana juga dilakukan dengan anggota Pramuka di Sulawesi Utara dan JOTI dengan anggota Pramuka di Sumatera Selatan, kami semua terkoneksi,” jelas Rizky yang juga aktif di Dewan Kerja Nasional (DKN) ini.
Secara resmi Jota Joti ini sudah dibuka kemarin oleh Wakil Ketua Kwarnas Gerakan Pramuka Bidang Kominfo Lusia Adinda Lebu Raya dan dilanjutkan dengan materi Morse dengan Gadget oleh Onno W Purbo yang merupakan Pakar Teknologi Informasi.
Banyak lagi kegiatan dalam Jota Joti ini seperti fox hunting, komunikasi radio amatir, simulasi kegiatan menggunakan HT, chatting, video call, call discuss via teamspeak, seminar membangun komunikasi dalam keadaan darurat. Jota Joti akan ditutup secara besok Minggu sore pukul 15.00 di di Taman Rekreasi Wiladatika (TRW), Cibubur, Jakarta. (mas/jpnn)