Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Prediksi Cuaca saat Gerhana Matahari Total

Minggu, 06 Maret 2016 – 07:36 WIB
Prediksi Cuaca saat Gerhana Matahari Total - JPNN.COM
Foto ilustrasi: AFP

jpnn.com - BENGKULU - Berdasarkan prakiraan BMKG, saat terjadi Gerhana MatahAri Total (GMT) pada 9 Maret mendatang, cuaca di wilayah Bengkulu bakal cerah, tidak hujan. Sehingga masyarakat dapat melihat secara jelas GMT.

“Cuaca diprediksi cerah, ini memang langka. Karena siklusnya 350 tahun sekali baru akan terjadi lagi di lintasan yang sama,” ujar Kasi Data dan Informasi BMKG Bengkulu, Sudiyanto, SP kepada Rakyat Bengkulu (Jawa Pos Group) kemarin. 

Ia juga menyarankan agar masyarakat menggunakan alat bantu bila ingin melihat GMT nanti.

Alat bantu tersebut berupa kacamata hitam, bisa dengan merek dan jenis apapun.

“Memang katanya ada sinar dari gerhana matahari itu yang bila dilihat akan merusak mata, tapi  kalau ada yang bilang sampai buta bila melihat langsung kita belum tahu itu. Tapi memang kita sarankan pakai kacamata hitam, bisa beli dimana saja dan merek apa saja, yang penting hitam sebagaimana kacamata menahan terik matahari,” imbuhnya. (fiz/zie/del/dtk/sam/jpnn)

 

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close