Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

PT Freeport Minta Bantuan BUMN Bangun Smelter

Kamis, 20 Maret 2014 – 22:30 WIB
PT Freeport Minta Bantuan BUMN Bangun Smelter - JPNN.COM

jpnn.com - JAKARTA - PT Freeport Indonesia baru-baru ini meminta bantuan pemerintah untuk membangun pabrik pemurnian dan pengolahan mineral tambang (smelter), termasuk pada Badan Usaha Milik Negara (BUMN).

Menteri BUMN Dahlan Iskan menilai, dari sisi keuangan, PT Freeport mampu membuat smelter. "Freeport itu kan kuat (dari sisi keuangan-red), lebih kuat dari BUMN," ungkap Dahlan di Gedung Graha Niaga, Jakarta, Kamis (20/3).

Meskipun begitu, Dahlan akan mengikuti keputusan yang nantinya akan ditetapkan pemerintah terkait hal tersebut. "Tapi, saya ikut saja. Terserah maunya bagaimana," tukas mantan Dirut PLN ini.

Sebelumnya, PT Freeport meminta kerjasama pemerintah dan swasta (KPS) untuk membangun smelter. Hal itu dikatakan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Hatta Rajasa Rabu (19/3) lalu.

"Freeport jadi suntik dana dan minta kami beri insentif, mungkin BUMN bisa bergabung, hanya ini perlu pembahasan lebih lanjut," kata Hatta.

Lebih lanjut Hatta katakan bahwa pemerintah saat ini melalui menteri-menteri terkait sedang mengkaji permohonan itu. Menurut Hatta, skema tersebut dimungkinkan, sebab berdasarkan undang-undang pembangunan smelter tidak diharuskan dibangun sepenuhnya perusahaan tambang. (chi/jpnn)

JAKARTA - PT Freeport Indonesia baru-baru ini meminta bantuan pemerintah untuk membangun pabrik pemurnian dan pengolahan mineral tambang (smelter),

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News