Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

PTN Makin Meragukan Kejujuran Unas

Rabu, 20 April 2011 – 19:41 WIB
PTN Makin Meragukan Kejujuran Unas - JPNN.COM
JAKARTA— Ketua Pengawasan dan Pemindaian UN DKI Jakarta Soeprijanto mengaku sudah menemukan sejumlah bukti kecurangan pelaksanaan Ujian Nasional (Unas), terutama pelaksanaan Unas di tingkat Sekolah Menengah Atas (SMA). Soeprijanto hanya menyebut sebuah sekolah swasta di Jakarta, namun belum membeberkan bentuk pelanggaran yang telah dilakukan.

"Bentuk pelanggarannya masih terbatas pada penggandaan kunci lemari yang digunakan untuk untuk menyimpan soal-soal ujian nasional," kata Soeprijanto kepada wartawan di Jakarta, Rabu (20/4). Menurut Soeprijanto, semua soal Unas harus disimpan di lemari sekolah dan kunci hanya dibawa oleh ketua tim pengawas. Namun, ternyata kunci lemari sudah digandakan oleh pihak sekolah, dan ditemukan soal-soal tersebut sudah pindah ke lemari Yayasan. "

Soeprijanto  menambahkan ketika mendapati kondisi tersebut, pihaknya  sudah memerintahkan pihak pengawas untuk segera mengambil soal Unas tersebut dan dikembalikan ke dalam lemari sebelumnya. Namun, kami juga belum dapat memastikan apakah pihak sekolah sudah membocorkan soal tersebut atau belum,.

Dengan ditemukan sejumlah modus kecurangan itu, Soeprijanto kian meyakini bahwa belum saatnya nilai-nilai hasil Unas diintegrasikan untuk masuk ke Perguruan Tinggi Negri (PTN).(cha/jpnn)

JAKARTA— Ketua Pengawasan dan Pemindaian UN DKI Jakarta Soeprijanto mengaku sudah menemukan sejumlah bukti kecurangan pelaksanaan Ujian Nasional

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close