Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Puing-Puing Air France Tercecer di Atlantik

Rabu, 03 Juni 2009 – 09:48 WIB
Puing-Puing Air France Tercecer di Atlantik - JPNN.COM
Foto: AFP
Hingga kemarin, upaya pencarian terus dilakukan. Bahkan, petugas penyelamat memperluas penyisiran laut mulai dari perairan timur laut Brazil sampai ke Afrika Barat. Para penyelidik, termasuk dari Prancis, juga terus berupaya mencari tahu penyebab jatuhnya pesawat. Selain terkena turbulensi kencang, ada dugaan bahwa pesawat dihantam petir. Tak lupa dikaji kemungkinan penyebabnya kombinasi berbagai faktor.

 

Direktur Komunikasi Air France Francois Brouse semula memperkirakan pesawat tersambar petir dan kemudian mengalami gangguan listrik. "Ketika itu pesawat terbang di tengah badai dan kena turbulensi hebat di atas Samudera Atlantik," ujarnya.

 

Para pakar pesawat tidak menampik kemungkinan pesawat dihantam petir. Tapi, mereka juga menyebut bahwa petir tidak mungkin menjadi penyebab tunggal jatuhnya pesawat di laut. "Petir bisa menyebabkan masalah mekanis, tapi pesawat biasanya masih dapat terbang," kata Vincent Fave, penyelidik kecelakaan pesawat, kepada AFP.

 

Yves Deshayes dari Serikat Pilot Maskapai Prancis (SNPL) membenarkan bahwa sambaran petir dapat merusak system navigasi atau komunikasi pesawat. "Tapi, biasanya pesawat memiliki sistem ganda atau lipat tiga. Jadi, jarang hantaman petir mengancam keamanan penerbangan maupun kondisi pesawat," katanya.

 

RIO DE JANEIRO - Setelah melakukan pencarian intensif, petugas penyelamat akhirnya menemukan puing-puing pesawat Air France nomor penerbangan AF

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close