btn close ads
Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pupus sudah Harapan MU Boyong Kiper Anyar Ini

Kamis, 17 Maret 2016 – 03:03 WIB
Pupus sudah Harapan MU Boyong Kiper Anyar Ini - JPNN.COM
Jack Butland. Foto: AFP

jpnn.com - STOKE City tak mau kehilangan kiper andalan mereka, Jack Butland. 

Butland menjadi incaran serius Manchester United untuk menggantikan posisi David De Gea yang habis kontrak musim depan. Melihat keseriusan Setan Merah ini membuat manajemen Stoke City langsung memagari Butland. 

Dilansir Tribal Football, Stoke City telah menyodorkan kontrak bagi Butland dengan durasi hingga tahun 2021. Dan ini dibenarkan oleh Butland sendiri. 

"Kami sedang menjalani negosiasi dengan sangat intensif dan kami sudah sangat dekat dengan kata sepakat. Jadi kita lihat saja beberapa waktu mendatang," ujar Butland dikutip dari Tribal Football.

Butland musim ini mencuri perhatian publik Inggris. Mendapatkan posisi utama di bawah mistar gawang Stoke, Butland mampu menjadi momok bagi para penyerang lawan. Sejauh ini kiper 22 tahun sudah mencatat 10 clean sheet di Premier League. (ray/jpnn)

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Close menu