Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Quick Count Pilgub Sulsel: Nurdin Abdullah Melenggang

Rabu, 27 Juni 2018 – 13:16 WIB
Quick Count Pilgub Sulsel: Nurdin Abdullah Melenggang - JPNN.COM
Empat lembaga survei menjagokan Nurdin Abdullah di Pilgub Sulsel 2018. Foto Fajar Online/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Quick count alias hitung cepat lembaga survei Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) seperti disiarkan Kompas TV, memperlihatkan pasangan cagub – cawagub Sulsel, Nurdin Abdullah dan Andi Sudirman Sulaiman, meraih perolehan suara terbanyak.

Saat suara yang dihitung mencapai 1,33 persen, pasangan nomor urut 3 itu meraih 45,13 persen. Pasangan ini diusung PDIP, PAN, dan PKS.

Disusul posisi kedua Nurdin Halid dan Abd Aziz Qahhar Mudzakkar yang didukung Golkar, Nasdem, Hanura, PKB, dan PKPI. Pasangannomor urut 1 ini mendapatkan 38,47 persen.

Pasangan Ichsan Yasin Limpo dan Andi Mudzakkar dari jalur independen, nomor urut 4, meraih 8,31 persen suara.

Sedang pasangan nomor urut 2 Agus Arifin Nu'mang dan Tanribali Lamo, yang diusung Gerindra, PBB, dan PPP, hanya mendapat 8,09 persen suara. (sam/jpnn)

 

Hasil sementara hitung cepat atauquick count SMRC di Pilgub Sulsel, pasanganyang diusung PDIP, PAN, dan PKS yakni Nurdin Abdullah – Andi sudirman, unggul telak.

Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close