Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ratusan Jemaah Haji Meninggal di Mina, Pemerintah Inggris Cemas

Kamis, 24 September 2015 – 17:35 WIB
Ratusan Jemaah Haji Meninggal di Mina, Pemerintah Inggris Cemas - JPNN.COM
tragedi mina / al jazeera

jpnn.com - MINA – Tragedi berdarah yang terjadi di Mina, Kamis (24/9) sore WIB membuat pemerintah Inggris ikut cemas. Pasalnya, puluha ribu warga muslim Inggris menjadi tamu Allah.

Hingga kini, pemerintah Inggris belum bisa memberikan kepastian mengenai nasib warganya dalam tragedi itu. Mereka masih terus berusaha mengorek keterangan dari otoritas lokal untuk mengetahui nasib warganya.

“Kami terus melakukan kontak dengan otoritas lokal dan meminta informasi terkait kabar mengenai insiden yang terjadi di Makkah,” terang juru bicara Kementerian Luar Negeri Inggris seperti dilansir laman Telegraph.

Warga muslim Inggris selama ini memang rutin menunaikan ibadah haji setiap tahun. British Hajj Delegation melaporkan, lebih dari 25 ribu warga Inggris menjadi tamu Allah per tahun.

Organisasi itu juga mengklaim bahwa Inggris menjadi negara barat non muslim pertama yang mengirimkan delegasi haji untuk melayani warganya. (jos/jpnn)

MINA – Tragedi berdarah yang terjadi di Mina, Kamis (24/9) sore WIB membuat pemerintah Inggris ikut cemas. Pasalnya, puluha ribu warga muslim

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close