Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ratusan Kerabat Antar Jenazah Istri Indro ke Pemakaman

Rabu, 10 Oktober 2018 – 14:58 WIB
Ratusan Kerabat Antar Jenazah Istri Indro ke Pemakaman - JPNN.COM
Suasana pemakaman istri Indro Warkop, Nita Octobijanthy di TPU Tanah Kusir, Jakarta, Rabu (10/10). Foto: Dedi Yondra/JPNN.Com

jpnn.com, JAKARTA - Ratusan orang ikut mengantar jenazah istri Indro Warkop, Nita Octobijanthy ke pemakaman di TPU Tanah Kusir, Jakarta, Rabu (10/10). Para pelayat yang datang terdiri dari anak, kerabat, sahabat, dan rekan dari keluarga besar Indro Warkop.

Dari pantauan jpnn.com di lokasi, sejumlah publik figur tanah air turut datang ke pemakaman. Di antaranya, Tora Sudiro, Mieke Amalia, Tarzan, Anggy Umbara, Pandji, Stevi Item, dan banyak lainnya. Selain selebriti, pelayat yang tiba juga berasal dari sejumlah anggota klub motor besar.

Raut duka tampak di wajah para palayat melihat prosesi pemakaman. Jenazah Nita tiba di lokasi sekitar pukul 13.20 WIB, dan langsung dikebumikan. Lantunan ayat suci Al Quran mengiringi jalannya proses dimasukkannya jenazah ke liang lahat.

Sementara itu, Indro terlihat begitu sedih sepanjang proses pemakaman. Memakai busana putih, dia berlinang air mata melepas kepergian sang istri. Begitu juga raut wajah anak-anak mereka.

Jenazah Nita Octobijanthy rencana awal dikebumikan di TPU Karet Bivak, Jakarta. Namun lokasi pemakaman ternyata dipindah ke TPU Tanah Kusir, Jakarta. Pemindahan lokasi kuburan karena hasil perundingan pihak keluarga.

Istri Indro Warkop, Nita Octobijanthy meninggal dunia pada Selasa, 9 Oktober 2018 pukul 20:22 WIB di salah satu rumah sakit di Jakarta.

Beliau menghembuskan napas terakhir setelah berjuang melawan sakit kanker paru-paru yang diderita. Almarhumah Nita tutup usia di umur 59 tahun. (mg3/jpnn)

Jenazah Nita Octobijanthy rencana awal dikebumikan di TPU Karet Bivak, Jakarta. Namun lokasi pemakaman ternyata dipindah ke TPU Tanah Kusir, Jakarta.

Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close