Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Respons Aidil Fitri Soal Gerakan Deklarasi Setia Kepada Presiden Jokowi Hingga 2024

Selasa, 22 Februari 2022 – 10:30 WIB
Respons Aidil Fitri Soal Gerakan Deklarasi Setia Kepada Presiden Jokowi Hingga 2024 - JPNN.COM
Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat (DPP) Forum Relawan Demokrasi (Foreder) Aidil Fitri. Foto: Dokumentasi pribadi

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum DPP Forum Relawan Demokrasi (Foreder) Aidil Fitri merespons Gerakan Deklarasi Setia dan tegak lurus bersama presiden Joko widodo hingga 2024.

Aidil Fitri menyatakan sangat mengapresiasi kegiatan pertemuan relawan tersebut yang berlangsung pada tanggal 22 Februari 2022 secara daring dan dihadiri oleh ribuan sukarelawan pendukung Presiden Joko Widodo dari seluruh Indonesia.

“Kami mengumpulkan berbagai organisasi relawan yang berada di seluruh Indonesia dan di luar negeri agar terus mengawal pemerintahan Presiden Joko Widodo. Kami doakan agar senantiasa beliau diberikan kemudahan oleh Tuhan Yang Maha Esa untuk memimpin Indonesia sampai dengan 2024,” kata Aidil Fitri salah seorang tokoh inisiator Gerakan Deklarasi Setia dan tegak lurus bersama Presiden Joko Widodo hingga 2024 ini.

Menurut Aidil Fitri, kegiatan ini dijalankan semata-mata demi Indonesia yang lebih baik ke depan di bawah komando tegak lurus kepada Presiden Jokowi.

Adapun peserta yang hadir dalam kegiatan tersebut kurang lebih berjumlah 2.000 organisasi relawan.

“Ini menunjukkan bahwa para relawan sampai saat ini masih kompak dan tetap setia bersama Jokowi,” tegas Aidil Fitri.(fri/jpnn)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?

Ketua Umum DPP Forum Relawan Demokrasi (Foreder) Aidil Fitri merespons Gerakan Deklarasi Setia dan tegak lurus bersama presiden Joko widodo hingga 2024.

Redaktur & Reporter : Friederich

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News