Rezim Assad Tangkapi Ratusan Dokter di Syria
Militer Terus Serang Oposisi, Jaksa-Hakim Ditembak MatiSenin, 20 Februari 2012 – 08:38 WIB
"Penangkapan itu sengaja dilakukan (rezim Assad) untuk memberikan efek takut kepada para dokter agar tidak lagi membantu para demonstran atau warga antipemerintah," terang juru bicara organisasi itu dalam pernyataannya.
Dalam tiga hari terakhir, pasukan keamanan menangkap tiga dokter di Damaskus. Dua di antaranya dibawa paksa dari klinik mereka. Dalam beberapa pekan terakhir, aktivis oposisi mengeluhkan kurangnya tenaga dokter dan obat-obatan akibat konflik yang terjadi di Syria.
Penduduk, khususnya di Kota Homs, menggambarkan mimpi buruk akibat pemboman atas rumah-rumah mereka. Para penembak jitu (sniper) yang dikerahkan rezim Assad terus bersiaga di atas bangunan. Warga yang terluka harus menderita hingga akhirnya tewas karena kurangnya obat-obatan.