Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Robbie Williams dan Istri Jadi Juri X Factor

Rabu, 18 Juli 2018 – 12:55 WIB
Robbie Williams dan Istri Jadi Juri X Factor - JPNN.COM
Robbie Williams. Foto: The Telegraph

jpnn.com - Ajang pencarian bakat bergengsi The X Factor Britania Raya akhirnya mengumumkan susunan juri untuk musim tahun ini. Ada dua nama baru yang akan terlibat sebagai juri, yakni penyanyi kenamaan Robbie Williams dan Louis Tomlinson.

Formasi baru juru X Factor itu diperkenalkan ke publik Selasa (17/7) di London. Saat momen pengenalan itu ada Robbie Williams yang mengaku siap bergabung di meja hakim bersama istrinya, Ayda Field serta Simon Cowell dan Tomlinson. 

"Saya telah melakukan tur, promo, tur, promo selama hampir 30 tahun, dan sekarang saatnya untuk berkembang dan melakukan sesuatu yang berbeda," kata Robbie seperti dilansir NME, Rabu (18/7).

Bergabungnya mantan personel Take That itu disambut baik juri lain. Simon Cowell mengaku sangat antusias dengan formasi baru juri X Factor.

"Panel baru ini adalah semua tentang optimisme, setiap orang memiliki hasrat nyata untuk menemukan bintang baru. Juribaru membawa energi baru dan saya bersemangat," ucap Cowell. 

Audisi untuk X Factor 2018 mulai syuting pada hari ini (18/7) di London's SSE Arena. Penayangan seri ke-15 tersebut dilakukan dalam waktu dekat.(mg3/jpnn) 

Penyanyi Inggris Robbie Williams bergabung dalam deretan dewan juri The X Factor bersama istrinya, Ayda Field dan juga Louis Tomlinson.

Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News