Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Romi Kerahkan Sales Politik untuk Jaring Suara bagi PPP

Senin, 29 Oktober 2018 – 23:32 WIB
Romi Kerahkan Sales Politik untuk Jaring Suara bagi PPP - JPNN.COM
M. Romahurmuziy. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) menerapkan jurus khusus untuk menghadapi Pemilu Legislatif (Pileg) 2019. Partai berlambang Kakbah itu bertekad bisa melewati ambang batas parlemen atau parliamentary threshold 4 persen agar bisa menempatkan kadernya di DPR.

Untuk itu, PPP akan mengerahkan petugas pemenangan pemilu lapangan (P3L). Ketua Umum PPP M Romahurmuziy mengatakan, para P3L akan dibekali pengetahuan untuk mempromosikan partai yang telah eksis sejak era Orde Baru itu di kalangan pemilih.

“Semua petugas pemenangan pemilu lapangan ini harus bisa menjelaskan dengan baik kepada masyarakat tentang PPP, serta semua program dan kiprah yang sudah dilakukan untuk negeri,” ujar Romi -panggilan akrab Romahurmuziy- melalui keterangan tertulisnya, Senin (29/10).

Lebih lanjut Romi menjelaskan, P3L layaknya seorang sales marketing. Mereka harus menguasai product knowledge yang akan disampaikan kepada masyarakat.

Oleh karena itu, PPP akan membekali P3L dengan peraga lain seperti brosur. Romi meyakini langkah itu akan membuat suara PPP terkerek sehingga bisa melewati ambang batas parlemen.

"Sekurang-kurangnya masyarakat Indonesia masih percaya dengan partai politik, dibuktikan dari kehadiran mereka di TPS," ujar Romi.

Meski demikian Romi mewanti-wanti P3L agar menjunjung martabat melalui kampanye positif. Misalnya, mempromosikan prestasi PPP selama ini.

"Selama PPP berada di garda terdepan dalam memperjangan aspirasi umat Islam di parlemen. Salah satu buktinya adalah adanya UU yang saat mengatur tentang perkawinan di Indonesia,” tegasnya.(sat/JPC)

Partai Persatuan Pembangunan (PPP) akan mengerahkan petugas pemenangan pemilu lapangan (P3L) untuk menjaring suara pemilih di Pemilu 2019.

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close